-->

Cara Daftar BPJS dengan Mobile JKN

BPJS Kesehatan dibuat pemerintah sebagai alat pembantu bagi warga negara yang tidak mampu untuk membayar biaya berobatnya. Hal ini bertujuan untuk menbunuh jargon memalukan yang berbunyi “orang miskin dilarang sakit.” 

Untuk menghapus jargon tersebut, pemerintah berinisiatif membuat program-program baru yang berlandaskan atas dasar sosial. Dimana melalui BPJS, iuranan bulanan yang diwajibkan bisa saling “silang,” maksudnya, biaya dari anggota yang belum sakit bisa menjadi dipakai dulu untuk membiaya pengobatan bagi anggota yang sakit.

Para anggota dapat memilih faskes terdekat dari rempat tinggal masing-masing. Jadi, Faskes atau Fasilitas Kesehatan adalah istilah dalam BPJS Kesehatan adalah tempat dimana para peserta BPJS mendapatkan pelayanan kesehatan seperti klinik, puskesmas dan Rumah Sakit. 

Faskes sendiri dibagi menjadi dua yaitu faskes tingkat 1 untuk wilayah pelayanan pertama seperti klinik dan puskesmas, dan faskes tingkat 2 untuk wilayah seperti Rumah Sakit.

Saat ini para peserta BPJS hanya perlu memilih faskes tingkat pertama, sedangkan faskes tingkat 2, atau rumah sakit, hanya bisa dikunjungi setelah mendapat rujukan dari klinik tempat Anda biasa berobat. Pertimbangkan tempat pelayanan kesehatan ini dengan baik sehingga tisak merepotkan saat anda berobat.

Bagi Anda yang ingin menjadi peserta BPJS Kesehatan secara mandiri karena bukan merupakan karyawan. Berikut cara mendaftar BPJS Anda harus datang ke kantor BPJS terdekat dengan rumah Anda, jangan lupa untuk membawa berkas-berkas yang telah disebutkan di atas. Disana, Anda akan mendapatkan mendapatkan nomor kepesertaan pada sebuah kartu.

Nomor BPJS tersebut digunakan untuk melakukan pendaftaran melalui aplikasi BPJS JKN yang bisa Anda unduh di google playstore. Setelah aplikasi terpasang di hp, Anda bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini.

Langkah pertama, pilih “Pendaftaran Pengguna Mobile” lalu isi formulir pendaftaran yang tersedia, yaitu nomor kartu BPJS, nomor KTP, tanggal lahir, nama ibu kandung, alamat email, nomor handphone yang aktif, password dan konfirmasi password. Kemudian, pilih tombol “register”, klik “oke”.

Langkah kedua, silakan cek kotak masuk email Anda. BPJS akan mengirimkan link untuk melakukan verifikasi akun mobile JKN Anda. Kemudian tekan tombol “verify” yang ada pada email masuk. Jika verifikasi email berhasil, maka Anda bisa langsung menggunakan aplikasi tersebut.

Langkah ketiga, login akun pada mobile JKN menggunakan alamat email atau nomor BPJS dan password yang telah dibuat. Proses telah selesai. Anda bisa menikmati kemudahan fitur-fitur yang ada di mobile JKN.

Salah satu fitur yang menarik di aplikasi ini adalah mengubah faskes hanya dengan hitungan detik. Anda bisa memilih fitur “Ubah Data Peserta”, dalam fitur tersebut Anda bisa mengubah beberapa data, diantaranya nomor handphone, alamat email dan faskes. 

Untuk mengubah klinik yang akan Anda datangi saat berobat, Anda bisa memilih menu “faskes”. Nantinya Anda harus memilih provinsi, kota/kabupaten dan fasilitas kesehatan yang Anda inginkan, serta beri tanda centang bila Anda menginginkan perubahan faskes terhadap seluruh anggota keluarga. Kemudian klik “simpan”.

Hal yang perlu diingat, yaitu perubahan faskes hanya bisa dilakukan tiga bulan sekali dan Anda bisa berobat ke faskes yang baru terhitung pada tanggal 1 bulan berikutnya. Bila Anda mendaftarkan beberapa anggota keluarga dibawah tanggung jawab Anda, maka setiap profil anggota keluarga akan nampak di menu “peserta”.

Cara Daftar BPJS dengan Mobile JKN 


Cara Daftar BPJS dengan Mobile JKN
Cara Daftar BPJS dengan Mobile JKN 


Kelebihan lain dari cara daftar BPJS online adalah Anda dapat mencetak e-id atau kartu peserta BPJS jika pada suatu saat Anda kehilangannya. Pada menu “Kartu Peserta” Anda bisa memilih kartu peserta siapa yang Anda inginkan. Kemudian tekan gambar surat dan anak panah di sisi kiri bawah lalu pilih “Ya”. Kartu e-ID Anda akan dikirim melalui email dan bisa Anda cetak.
LihatTutupKomentar

 Recent

Memuat...

Ad Unit (Iklan) BIG